El Roi

Christian Life

El Roi

24 May 2021

El Roi adalah kata sebutan pertama bagi Allah yang muncul di Alkitab. El Roi berarti Allah melihat. Uniknya, sebutan bagi Allah ini diberikan oleh seorang budak perempuan yang berasal dari Mesir, seorang yang sesungguhnya tidak berada dalam garis benang merah rencana keselamatan Allah, yaitu Hagar.

Hagar adalah budaknya Sarai, istri Abram (selanjutnya disebut sebagai Abraham). Sarai atau Sara memberikan Hagar kepada Abraham agar Hagar dapat melahirkan anak baginya. Namun, ketika Hagar hamil, Sara malah menindas Hagar (Kej. 16). Hagar pun melarikan diri dari rumah majikannya itu ke padang gurun. Di sana, ia mendapatkan pertolongan dari Allah. Allah melihat dan memerhatikan kesengsaraan Hagar. Itu sebabnya Hagar memanggil Allah dengan sebutan El Roi.

Hagar bukan keturunan dari garis nenek moyang Abraham. Sebagai keturunan Mesir, Hagar terbiasa dengan penyembahan berhala, bukan menyembah Allahnya Abraham. Tetapi justru Allah bersedia melihat Hagar dan memerhatikannya di tengah kesengsaraannya. Bukankah ini menunjukkan anugerah dan belas kasihan Allah kepada setiap manusia yang Ia ciptakan? Jikalau Allah memerhatikan setiap manusia, tidak peduli dia termasuk garis keturunan umat Allah atau bukan, mengapa kita masih meragukan cinta kasih Allah ketika kita mengalami penderitaan dan kesulitan hidup? Terlebih lagi bagi kita, umat Allah, bukankah Allah yang melihat dan memerhatikan kita adalah Allah yang sudah terlebih dahulu menunjukkan kasih-Nya kepada umat-Nya dengan mengorbankan Anak tunggal-Nya di atas kayu salib untuk menebus dosa-dosa kita?

Karena itu, kita yang percaya kepada Yesus Kristus sebagai satu-satunya Tuhan dan Juruselamat, kita adalah umat Allah, dan Allah akan selalu melihat dan memerhatikan umat-Nya. Tuhan Yesus sendiri pernah berkata, “Dan Aku memberikan hidup yang kekal kepada mereka dan mereka pasti tidak akan binasa sampai selama-lamanya dan seorang pun tidak akan merebut mereka dari tangan-Ku. Bapa-Ku, yang memberikan mereka kepada-Ku, lebih besar daripada siapa pun, dan seorang pun tidak dapat merebut mereka dari tangan Bapa” (Yoh. 10:28-29).

Kiranya jaminan dari Tuhan kita Yesus Kristus menolong kita untuk tetap memiliki iman yang teguh dan selalu percaya akan pemeliharaan Tuhan yang tidak pernah salah. El Roi! (DS)